Masukkan Email anda untuk berlangganan Devaradise. Gratis!

15 Rekomendasi Situs Populer untuk Belajar Ngeblog

Tempat Belajar Ngeblog

Bagi seorang blogger pemula, semangat untuk mempelajari dunia blogging biasanya sangat tinggi. Seorang Blogger pemula akan menghabiskan waktunya lebih banyak untuk menjelajahi blog-blog yang membahas tentang blogging. Sayangnya, yang namanya pemula biasanya menelan mentah-mentah apa yang mereka baca, tanpa mau membandingkan dengan tulisan di blog lain. Alhasil, pelajaran ngeblog yang mereka dapat justru menyesatkan dan membuat frustasi, karena praktik dari apa yang mereka baca justru merusak blog mereka. Sudah banyak kasus seperti ini yang saya jumpai.

Tempat Belajar Ngeblog

Perlu anda ingat, bahwa ini adalah internet. Dimana Informasi bebas disebarkan, baik itu informasi menyesatkan atau informasi yang mencerahkan. Jadi, kita harus pintar-pintar memilihdan membandingkan informasi yang kita baca jika kita belajar di internet. Apalagi mengenai blogging, yang notabenenya selalu berubah setiap waktu. Ilmunya up-to-date, tidak itu-itu saja.

Oleh karena itu, untuk menghindari mis-informasi, di bawah ini saya rangkum beberapa situs terkenal untuk belajar ngeblog yang insyaallah sangat terpercaya dan tidak menyesatkan. Blog-blog dibawah ini di kelola oleh blogger yang sangat ahli, bahkan beberapa adalah blogger yang sudah mendapatkan penghargaan dan reputasi kelas internasional. Urutan 1 – 5, adalah blog berbahasa inggris. Sedangkan urutan 6-10 adalah blog bahasa indonesia

1. DailyBlogTips –  Tips Blog, SEO, dan Monetisasi Blog

DailyBlogTips adalah blog milik Daniel scocco yang sudah berdiri sejak 2005. Blog ini membahas seputar blogging, dan bagaimana membangun sebuah bisnis dengan blog. Karena umurnya yang lebih tua dari blog-blog lain, blog ini tidak diragukan lagi otoritasnya.

2. MyBloggerTricks – Tips, Trik,Tutorial Blog dan SEO


Blog yang didirikan oleh seorang blogger pakistan bernama Mohammad Mustafa Ahmedzai ini membahas tentang seputar pemecahan masalah teknis seputar blog, trik dan tutorial blog serta SEO.

3. QuickSprout – SEO dan Blog Marketing

Ini blog favorit saya. Blog yang didirikan oleh seorang blogger sekaligus internet marketter bernama Neil Patel ini membahas seputar mindset, tips dan hal lain yang bersifatnya prinsip seputar blogging. Posting-postingnya sangat unik dan berbeda dari yang lain. Setiap ada posting baru, yang dibahasnya juga biasanya belum pernah dibahas blogger lain.

4. ProBlogger – Tips Blog, Blog Marketing dan Monetisasi Blog

Blog ini milik seorang blogger australia bernama Darren Rowse. Dari semua blogger pemilik blog di daftar ini, saya kira orang ini adalah blogger sukses yang suksesnya benar-benar berasal dari tips, produk dan kuliah-kuliahnya tentang blog. Jadi, pelajaran darinya sudah tidak bisa diragukan lagi.

5. CopyBlogger – SEO, Content Marketing dan Copy Writing

Bahasan di CopyBlogger lebih terfokus pada bagaimana membuat konten yang dapat menaikkan konversi, alias menjadi daya tarik untuk calon pelanggan. Blog ini berdiri sejak tahun 1998 oleh Brian Clark, sejak belum ada istilah content marketing, SEO maupun CopyWriting.

6. BukaRahasia – Tips-Trik Blog dan trik-teknik SEO

Blog ini milik Ahmad Khoirul Azmi, salah satu blogger indonesia yang jadi favorit saya. Pengalamannya di bidang Blogging dan SEO sudah tidak diragukan lagi. BukaRahasia juga termasuk salah satu blog paling populer di indonesia yang membahas seputar tips-trik blogging dan SEO.

7. TautWeb – Blog Marketing dan SEO

Sama seperti BukaRahasia, TautWeb juga didirikan dan dikelola oleh Ahmad Khoirul Azmi. Walaupun bahasannya agak mirip dengan BukaRahasia, tapi TautWeb lebih terfokus pada bagaimana mempromosikan blog, internet marketing, content marketing dan SEO.

8. DTE – Trik, Tutorial dan Coding Blog

Kalau anda mengalami masalah seputar template dan coding (HTML,CSS,JS), disinilah tempatnya anda mencari solusi. Saya sudah beberapa kali menemukan solusi dari masalah coding dan template blog saya disini. Blog yang didirikan oleh Taufik Nurrohman ini juga memiliki navigasi yang baik, simple dan menggunakan AJAX sehingga memudahkan anda untuk mencari artikel yang anda cari.

9. Blogodolar – Tips dan study case seputar blog


Blogodolar adalah blog tempat kang Herman Yudiono -pemiliknya- berbagi seputar pengalaman ngeblognya. Terkadang, di blogodolar juga diadakan semacam lomba, yang terakhir bernama DBN atau Duel Blog Niche, dimana menjadi ajang kompetisi para pembaca blogodolar untuk menghasilkan uang dari blog nichenya.

10. Blog Kang Ismet – Trik, tutorial dan Coding Blog

Bahasan di blog kang ismet hampir sama dengan di DTE, mengenai trik, tutorial, coding dan template blog. Blog yang dikelola oleh Ujang Ismatullah juga termasuk salah satu blog personal paling populer di indonesia.

11. Mas Sugeng – Belajar Ngeblog, SEO dan Bisnis Online

Blog personal lainnya yang juga populer di indonesia. Bahasannya lebih ke tips-tips ngeblog, SEO dan juga bisnis online, terutama yang berhubungan dengan blogging. Dikelola oleh seorang pemuda bernama Sugeng Riyadi. Yang saya suka dari blogger ini adalah tentang perjuangannya saat awal-awal ngeblog, sampai-sampai ngeblog dan membuat template lewat hp nokia jadul. Kebayang gak?..

(Update) Bonus++

12. Forum IdBlogSchool

Nah, kalo yang satu ini berupa forum. Idblogschool adalah forum dan komunitas blogger indonesia yang didirikan oleh beberapa blogger senior untuk berbagi ilmu seputar ngeblog, bisnis online dan SEO. Selengkapnya mengenai idblogschool, bisa anda lihat di posting berikut ini : IdBlogSchool – Forum Blogger Indonesia

(Update) 3 Februari 2015

13. Boost Blog Traffic – Blog Marketing, CopyWriting & SEO

Seperti namanya, Boost Blog traffic membahas semua tentang cara meningkatkan traffik blog anda. Blog ini didirikan oleh John Morrow, seorang blogger full time sukses penyandang cacat akibat kecelakaan mobil. Darinya, anda bisa mempelajari artikel-artikel berbobot yang panjangnya biasanya lebih dari 1000 kata.

14. Trik Mudah SEO – Belajar SEO dan Blogging untuk Pemula

Trik Mudah SEO adalah blog yang memuat artikel-artikel seputar SEO dan blogging untuk pemula. Dikelola oleh Ricky Pratama, Seorang Pemuda yang sudah cukup sukses di dunia blogging. Saat ini, trik mudah seo sudah memiliki lebih dari 2300 follower. Ini membuktikan bahwa blog ini memiliki konten yang sangat bagus.

(Update) 10 Maret 2015

15. Panduan IM – Belajar Internet Marketing & Bisnis Online

Panduanim.com adalah blog yang membahas seputar internet marketing yang meliputi SEO, Affiliate dan blogging. Dikelola oleh mas Darmawan, salah satu internet marketer indonesia yang cukup sukses. Saya akui, Artikel-artikel disana sangat berkualitas, seperti pada blog-blog berbahasa inggris. Di tambah lagi, dengan tampilannya yang clean dan simple membuat anda nyaman untuk membaca artikel-artikelnya.

Itu dia 15 Blog yang saya rekomendasikan untuk belajar ngeblog. Insyaallah, anda tidak akan nyasar. Jika anda tahu blog lain, silahkan rekomendasikan di komentar..

Semoga bermanfaat..

~Muhammad Syakirurohman~

139 thoughts on “15 Rekomendasi Situs Populer untuk Belajar Ngeblog

Tinggalkan Balasan